Farmhouse Susu Lembang, Tempat Wisata Bergaya Eropa di Bandung

Farmhouse Susu Lembang
Farmhouse Susu Lembang


Farmhouse Susu Lembang, Tempat Wisata Bergaya Eropa di Bandung - Bosan liburan ke tempat wisata yang itu-itu saja? Mungkin kalian mau cari suasana baru dengan cara berlibur ke Eropa?


Kalau sekadar ingin merasakan sensasi liburan di Eropa mah kalian nggak perlu pergi jauh ke luar negeri. Di Bandung juga bisa. Nih Mimin kasih bocoran ya, di daerah Lembang ada tempat wisata bernuansa Eropa yang bisa kalian jadikan sebagai destinasi buat liburan bareng keluarga tercinta. Namanya Farmhouse Susu Lembang. 


Farmhouse Susu Lembang merupakan sebuah kawasan wisata yang didalamnya terdapat beberapa bangunan bergaya Eropa yang unik dan Instagramable.


Semua wahana yang ada di Farmhouse Lembang didesain sedemikian rupa agar memberi kesan ke-Eropa-an bagi pengunjung. Di beberapa titik kalian akan menemukan berbagai macam area bermain yang bentuknya unik dan menggoda.


Tempat rekreasi yang beralamat di Jalan Raya Lembang No. 108 ini cocok banget buat kalian yang suka fofotoan. Uniknya, setiap karcis atau tiket masuk yang kita beli di sana bisa langsung ditukarkan dengan sebotol susu murni sebagai pelepas dahaga.


Kalau kalian mau tampil maksimal di Farmhouse Lembang bisa sewa busana khas Eropa. Pihak pengelola wisata menyediakan banyak pilihan model dan gaya busana ala Eropa lengkap dengan topinya yang khas.


Baju yang kita sewa di Farmhouse Susu Lembang bisa dipakai buat foto-foto dengan latar bangunan yang khas banget dengan rentang waktu yang telah ditentukan, yaitu selama dua jam. Dijamin kalian akan merasa benar-benar sedang berlibur di Eropa.


Selain bangunan – bangunan ala Eropa, ada juga spot foto cantik berbentuk rumah The Hobbit. Di sini kalian bisa merasakan sensasi berfoto di depan rumah kurcaci. Farmhouse Susu Lembang mendesain bangunan tersebut sedemikian rupa agar mirip rumah kurcaci yang sesungguhnya.


Setelah puas berkeliling sambil fofotoan, kalian mampir ke sebuah restora bernuansa Eropa. Ada beragam menu kuliner tersedia yang bisa kalian pilih sesuai selera. Meskipun harga makanan di restoran ini bisa dibilang  mahal, tapi nggak ada salahnya jika kalian mencoba untuk menikmati sajian yang ada di Farmhouse Susu Lembang.


Masih di dalam kawasan Farmhouse Lembang, kalian bisa berbelanja souvenir yang dijajakan di beberapa outlet. Berbagai macam souvenir pun tersedia, seperti pajangan khas Eropa dan Mediterania, busana untuk wanita-pria, dan pernak-pernik.


Buat kalian yang datang ke Farmhouse Susu Lembang bareng putra – putri tercinta, bisa ajak mereka bermain di peternakan mini dengan beberapa hewan lucu seperti burung, kelinci, dan domba berbulu putih. Anak-anak bisa berfoto sambil belajar memberi makan hewan – hewan tersebut dengan pakan yang sudah disediakan.


Di sepanjang jalan mengelilingi area Farmhouse Susu Lembang ini, kalian bisa bersitirahat dan di kursi-kursi yang sudah disediakan. Khusus buat pasangan kekasih yang hendak melakukan foto prewedding, lokasi ini bisa jadi salah satu referensi untuk sesi foto dengan nuansa alam Eropa.


Jembatan cinta merupakan salah satu spot favorit para remaja. Di tempat ini kalian akan menemukan ratusan gembok berbagai bentuk dan warna yang melambangkan cinta sepasang anak manusia yang tak pernah goyah.


Sebagai destinasi yang banyak diminati oleh wisatawan, Farmhouse Susu Lembang menyediakan fasilitas umum lainnya untuk memenuhi semua kebutuhan para pelancong di antaranya: area parkir, musholla, toilet, gedung serba guna, penyewaan kostum, alun-alun mini, cafe, restoran, dan bar.


Buat kalian yang penasaan dan ingin berwisata ke Farmhouse Susu Lembang, silakan datang langsung ke lokasi wisata. Ingat, selama disana habiskan waktu untuk berfoto. Cari spot foto terbaik agar hasilnya bisa diposting di medsos kalia. Selamat berwisata.



Alamat Farmhouse Susu Lembang:
Jl. Raya Lembang No. 108 Lembang, Bandung.
Telp. 022-82782400.
Buka pukul 09.00-21.00 WIB weekeday, 09.00-23.00 WIB weekend.

Terima kasih atas kunjungannya, silakan tinggalkan jejak di kolom komentar