![]() |
Pesta Demokrasi Pemilihan Kepala Desa Legokherang Tahun 2017 Pic by M.Roheman |
Desa Legokherang adalah sebuah perkampungan kecil yang
berada di perbatasan Jawa Barat dengan Jawa Tengah, yang berada dibawah
pemerintahan Kec. Cilebak, Kab. Kuningan, Prov. Jawa Barat. Pemerintahan Desa
Legokherang ini kini dipimpin oleh Plt Kepala Desa yang menggantikan almarhum Suhendar,
yang meninggal dunia dalam masa jabatannya karena penyakit jantung yang
dialaminya.
Menjelang akhir tahun 2017 ini, masa jabatan Kades lama akan
segera berakhir dan akan segera dilakukan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang
akan dilaksanakan pada Minggu, 06 Agustus 2017, bertempat di Kantor Balai Desa
Legokherang . Dengan berakhirnya
masajabatan orang nomor satu di Desa Legokherang ini, maka beberapa nama pun
muncul untuk mencalonkan diri menjadi pemimpin Pemerintahan Desa.
Adapun beberapa nama putra daerah yang sudah mndaftarkan
diri dan akan maju sebagai calon Kepala Desa Legokherng diantaranya ;
1. Wasda
2. Wahyudin
3. Supendhi
4. Mulyadi
5. Ridwan, SH
Dengan majunya ke-5 Calon Kepala Desa ini, tidak dipungkiri
isu politik sudah mulai memanas, berbagai desas desus isu dari masyarakat yang
pro dan kontra terhadap para Cakades mulai terdengar hampir dalam setiap
pembicaraan warga setempat. Berbagai harapan dari warga mulai dilontarkan,
tetapi intinya sama, yaitu ingin mendapatkan pemimpin yang bisa memberikan
perubahan, terutama kemajuan Desa serta kesejahteraan masyarakat.
Untuk mempersiapkan pesta demokrasi tingkat desa ini, para
petgas panitia Pikades Legokherang sudah mulai disibukan dengan berbagai kegiatan,
dari mulai menyiapkan fasilitas TPS,
admintrasi dan lain sebagainya. Para panitia pun berharap agar pelaksanaan
Pilkades nanti berlangsung lancar dan aman serta tidak ada masyarakat yang
golput.
Baca juga Seniman Dunia Akan Meriahkan Matasora World Music Festival 2017 di Bandung
Baca juga Seniman Dunia Akan Meriahkan Matasora World Music Festival 2017 di Bandung
Terima kasih atas kunjungannya, silakan tinggalkan jejak di kolom komentar