Wisata Alam Batu Luhur di Kaki Gunung Ciremai Kuningan

Wisata Alam Batu Luhur
Wisata Alam Batu Luhur . 

Potensi wisata Kabupaten Kuningan semakin hari kian menggeliat. Dengan dibukanya beberapa obyek wisata alam, kota ini semakin ramai dikunjungi oleh wisatawan. Salah satu tempat rekreasi yang menjadi daya tarik kota kuda sembrani ini adalah destinasi wisata alam Batu Luhur.

Wisata alam Batu Luhur adalah tempat rekreasi berbentuk taman batu yang berada di sebuah bukit, tepatnya di Desa Padabeunghar, Kec. Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

Sesuai dengan namanya yang terdiri dari dua kata, yaitu Batu dan  Luhur, kata luhur ini berasal dari bahasa Sunda yang memiliki arti tinggi, jadi bila diartikan menjadi batu yang berada di ketinggian/bukit.

Obyek wisata alam Batu luhur ini berbeda dengan Taman Wisata Cisantana Kuningan, kerena di sini bentuk batunya terpencar. Sementara taman batu di Cisantana berbentuk tebing. Bebatuan yang ada di Batu Luhur ini memiliki bentuk yang unik dan tidak beraturan. 

Dahulunya hamparan bebatuan ini merupakan hasil letusan Gunung Ciremai, karena memang tempat rekreasi ini masih dalam kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC). Selama ini tempat wisata alam Batu Luhur dikelola oleh Kelompok Pujanggamanik Desa Padabeunghar, selaku mitra TNGC Kuningan.

Hamparan bebatuan serta hijaunya semak-semak nampak begitu indah. Ditambah pula dengan pemandangan alam yang terlihat dari ketinggian begitu memesona. Indahnya pegunungan dan perkebunan yang memanjakan mata, dengan ditemani semilirnya angin pegunungan seakan membelai tubuh dan membasuh keringat.

Suasana alam yang masih sejuk membuat destinasi wisata ini banyak dikunjungi para wisatawan yang haus akan keindahan alam. Tidak hanya menikmati pemandangan, banyak pula pengunjung yang datang sekedar untuk mengabadikan pemandangan dengan berfoto ria atau selfie bahkan tidak sedikit yang melakukan foto pra wedding di siini.

Pemandangan alam Batu Luhur yang instagramable seakan menjadi kebanggaan bagi para pengunjung untuk dijadikan sebagai penghias akun Sosial Media. Banyak wisatawan yang datang karena tertarik setelah melihat foto tempat wisata ini di Media Sosial. Pemandangan Batu Luhur yang indah dengan fasilitasnya yang lengkap, membuat pengunjung merasa nyaman dan betah berada di tempat rekreasi ini.

Fasilitas Tempat Wisata Alam Batu Luhur Kuningan

Tidak hanya taman batu yang dapat dijumpai di obyek wisata alam Batu Luhur. Saat melihat ke arah bagian bawah akan telihat sebuah situ atau telaga yang terbentuk secara alami bernama Situ Tespong. 

Fasilitas lainnya sengaja disediakan untuk memanjakan pengunjung seperti dua buah kolam renang di alam terbuka dengan pemandangan alam yang cantik, menara pandang dan spot untuk selfie, Musholla, toilet, gazebo/saung, ruang bilas, area parkir yang luas, tempat istirahat, rumah pohon, serta restoran yang menyajikan menu makanan lengkap dan bervariasi.

Oleh-oleh Tempat Wisata Batu Luhur Kuningan

Pulang dari tempat wisata alam Batu Luhur sebaiknya jangan sampai tidak membawa oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Buah tangan yang dapat dibawa pulang dari tempat wisata alam Batu Luhur di antaranya madu Odeng (sejenis lebah) asli yang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit, cuing khas Batu Luhur(daun dari tanaman menjalar), aksesoris pernak pernik, serta berbagai kuliner dari Désa Padabeunghar yang dapat dijumpai di sekitar lokasi wisata.

Terima kasih atas kunjungannya, silakan tinggalkan jejak di kolom komentar